Mengatasi Stres di Rumah Dalam Waktu Singkat

Blog

Urbanwomen.org. Kecemasan dan tingkat stres menjadikan tubuh mudah terserang penyakit. Apalagi di masa masa pandemik Covid-19 seperti sekarang ini, rasa stres lebih mudah menghantui kita. Selain karena pekerjaan, stres juga bisa terjadi karena kerinduan kita untuk keluar rumah. Namun stres berlebihan justru bisa memberikan efek negatif salah satunya mudah sakit. Nah, agar tidak mudah stres ketika harus di rumah setiap hari, beberapa langkah sederhana ini mungkin bisa urbanese terapkan di rumah. Selain berguna untuk menghalau stres, kamu juga bisa lebih sehat dan bersemangat untuk menjalani rutinitas yang terbatas ini.

 

 

1.Olahraga di rumah

Olahraga di rumah

Meskipun harus di rumah bukan berarti harus berhenti olahraga. Rutinitas olahraga tetap perlu dilakukan selama berada di rumah. Karena olahraga dapat melepaskan hormon endorfin, yang dapat menjaga mood kamu supaya terasa lebih baik. Tak hanya itu, olahraga juga bisa membantu pola tidur kamu. Tak perlu olahraga yang berat dan susah, kamu cukup berbaring dan mengangkat kaki secara bergantian juga bisa membuatmu berkeringat, disamping lebih sehat kamu juga bisa membakar kalori yang selama ini mungkin belum terbuang karena keterbatasan aktivitas. Olahraga sederhana lainnya yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengikuti kelas olahraga secara online. Atau bisa juga melalui channel Youtube.

 

 

2.Konsumsi makanan sehat

Konsumsi makanan sehat

Tak melulu sayuran sebagai santapan sehat, kamu juga bisa berkreasi dengan bahan makanan lain yang bisa dijadikan kudapan sehat salah satunya dengan membuat ayam kukus dengan campuran rempah-rempah atau kue bolu, dan menu sehat lainnya. Selain sambil berkreasi, kamu juga bisa lebih rajin menyantap hidangan sehat selama di rumah, dan ini tidak hanya membuatmu lebih sehat tapi juga lebih bersemangat karena pola makan yang semakin teratur.

 

 

3.Membagi waktu istirahat dan kerja

Membagi waktu istirahat dan kerja

Meski banyak pekerjaan di rumah, kamu tetap harus istirahat. Pastikan kamu mendapatkan waktu yang cukup untuk istirahat, terutama tidur malam selama 7-8 jam setiap hari. Sehingga mood kamu pun akan terasa lebih baik. Jangan lupa untuk mematikan gadget agar kamu benar-benar fokus untuk beristirahat dan tidak terganggu oleh apa pun. Langkah ini tentu saja sangat penting mengingat kesehatan adalah hal utama yang harus dijaga. Apalagi di masa pandemik seperti sekarang ini, imunitas tubuh tetap harus stabil.

 

 

4.Lakukan hobi kesukaan

Lakukan hobi kesukaan

Cara mengatasi stres berikutnya adalah melakukan hobi yang selama ini kamu sukai. Misalnya, kamu suka menggambar, membuat sebuah cerita atau hobi lainnya, hal ini merupakan kesempatan kamu untuk belajar dan memperdalam hobi agar semakin terasah. Tentunya kamu ingin lebih berkembang bukan? Untuk itu, coba alihkan rasa cemasmu dengan mendalami hobi yang selama ini sulit dilakukan.

 

 

 

5.Diet media sosial

Diet media sosial

Media sosial bisa saja membuat kamu mudah stress, entah karena membaca berita atau karena melihat hal-hal yang mungkin membuat kamu iri. Maka dari itu, saatnya kamu membatasi membuka media sosial untuk membantu menjaga pikiran dari hal-hal negatif dan agar tetap berpikiran positif. Sebaiknya, gunakan media sosial untuk saling terhubung dengan kerbat atau pasangan sehingga kamu bisa menjaga hubungan tetap harmonis.

 

 

6.Belajar berpikir positif

Belajar berpikir positif

Dengan bersyukur kamu bisa terus berpikir positif. Caranya, kamu bisa menuliskan dalam sebuah jurnal hal-hal apa yang membuat kamu bersyukur dalam hidup. Atau bisa juga kamu membaca kalimat-kalimat penyemangat agar terus termotivasi. Menyadari keadaan juga bisa membantu kamu tetap berpikir positif, sehingga dengan demikian kamu tidak akan terjebak dalam perasaan egois. Percayalah bahwa situasi buruk ini akan cepat berlalu dan kamu akan kembali menikmati kebahagiaan bersama orang-orang terdekat.

 Banyak sekali cara mengatasi stres yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah dalam waktu singkat. Karena pada umumnya tingkat stres atau kecemasan disebabkan oleh pikiran yang berlebihan, namun jika kamu bisa mengalihkan pikiran yang berlebihan tersebut tentu saja stres dan cemas dapat diatasi. Karena stres juga tidak

hanya merugikan dirimu tapi juga merugikan orang lain terutama orang-orang disekitar kamu. So, mari berpikir positif untuk hari ini dan seterusnya.

Baca Juga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.
You need to agree with the terms to proceed

Menu